Yayasan Pesona Tropis Alam Indonesia (PETAI) dengan dukungan SGP-ACB memfasilitasi pembangunan kandang anti serangan harimau atau Tiger Protection Enclosure (TPE) sebanyak 2 unit di Dusun Selayang, Desa Lau Damak, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara sebagai upaya Yayasan PETAI bersama masyarakat desa melakukan mitigasi konflik amanusia – harimau di Kawasan Taman Nasional Gunung Leuser Area III di wilayah desa tersebut.

Kandang Anti Serangan Harimau di Lau Damak

Direktur Jenderal KSDAE tampak berkunjung dan mempromosikan hasil hutan bukan kayu dan paket eko wisata bersama pelaku eko wisata dari Desa Braja Harjosari dan Desa Labuan Ratu IX yang merupakan Desa Penyangga Kawasan Taman Nasional Way Kambas berpartisipasi dalam Buyer Meet Seller on Travel Mart 2021 di Ambarukmo Plaza Yogyakarta, 3-5 Desember 2021 yang diselenggarakan oleh Direktorat Pemanfaatan Jasa Lingkungan Hutan Konservasi, Direktorat Jenderal KSDAE , KLHK.

Eko Wisata Way Kambas dalam Buyer Meet Seller - Travel Mart 2021

Small Grant Programme Indonesia

SGP Indonesia merupakan Program Hibah Kecil di Indonesia (Small Grant Programme in Indonesia) yang merupakan program kerja sama di tingkat Asia Tenggara antara The ASEAN Centre for Biodiversity (ACB) dan Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) cq. Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (Dirjen KSDAE). Dukungan pendanaan program diperoleh dari Pemerintah Jerman melalui Kerja Sama Keuangan Jerman/KfW (BMZ No. 2011 66545).

Area Sasaran

BPTN Area III Taman Nasional Gunung Leuser, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara.

Desa Braja Harjosari, Rantau Jaya Udik II, Tegalyoso, Labuan Ratu IX, dan Desa Rantau Jaya Makmur

Tema Program

Penguatan Kapasitas Pengelolaan

SGP Indonesia memperkuat kapasitas pengelolaan taman nasional melalui pembentukan multi stakeholders, proses perencanaan, pengembangan model manajemen partisipatif, penetapan wilayah, pelaporan dokumentasi pengetahuan.

Penegakan
Hukum

SGP Indonesia akan memberikan dukungan bagi pos pemeriksaan jalan, stasiun ranger, patroli reguler, patroli masyarakat, penguatan basis data, pertemuan lintas batas, dan pelatihan terkait pengawasan dan penegakan hukum.

Pelestarian Habitat dan Spesies

SGP Indonesia mendukung pengendalian kebakaran hutan, restorasi ekosistem, reboisasi, penghilangan spesies invasif, perlindungan khusus untuk pelestarian spesies unggulan, & pelatihan yang mendukung pelestarian habitat.

Pemberdayaan Masyarakat

SGP Indonesia akan mendukung peningkatan kapasitas fasilitator, pelatihan, perencanaan penggunaan lahan desa, pengembangan peraturan desa, penguatan kapasitas & mata pencaharian masyarakat di sekitar kawasan Taman Nasional.

Liputan Kegiatan

Program Lintas Sektor

  • Penelitian dan Pemantauan Satwa Liar

    SGP Indonesia akan mendukung pemantauan, penanggulangan perburuan dan perdagangan liar, penanganan konflik manusia-satwa liar, mengidentifikasi kebutuhan perlindungan spesies, dll.

  • Penjangkauan dan Peningkatan Kesadaran Masyarakat

    SGP Indonesia akan mendukung peningkatan kesadaran konservasi masyarakat di wilayah sasaran berbasis penguatan modal sosial dan modal budaya masyarakat.

  • Pengembangan Ekowisata Berbasis Masyarakat

    SGP Indonesia akan mendukung keterhubungan antara konservasi dan pemanfaatan berkelanjutan keanekaragaman hayati dan jasa lingkungan, dibarengi dengan pengembangan mata pencaharian masyarakat.

  • Pengembangan Kebijakan Sektoral

    SGP Indonesia akan menudkung upaya umpan balik positif dalam mendokumentasikan dan membagikan pengalaman dan pembelajaran serta proses pengarusutamaan kebijakan bagi ketahanan ekosistem dan pembangunan berkelanjutan.