Pertemuan Koordinasi I SGP Indonesia 2020
Pertemuan Koordinasi SGP Indonesia antara KLHK – ACB – Penabulu.
Jakarta, 13-14 february 2020. Penabulu melaksanakan pertemuan koordinasi antara ASEAN Centre for Biodiversity (ACB) dengan Penabulu – Service Provider dilaksanakan di Rumah Kemuning – Penabulu yang terletak di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Pertemuan ini membahas Annual Report SGP Indonesia 2019 yang disusun oleh Penabulu – Service Provider dan pembahasan terkait belum keluarnya No Obejection Letter (NOL) Grant Agreement oleh KfW untuk SGP Indonesia Siklus 1 serta pembahasan rencana Call for Proposal SGP Indonesia Siklus 2. Pertemuan sehari dengan SGP ACB dihadiri oleh Corazon De Jesus dan Wardani Wekoningtyas. Dalam pertemuan dilakukan pembahasan Annual Report SGP Indonesia 2019 tentang kegiatan yang sudah berjalan terkait program hibah kecil siklus 1 dimana service provider telah melaksanakan kunjungan lapangan ke Taman Wilayah Nasional Way Kambas dan Taman Nasional Gunung Leuser, sosialisasi kepada calon penerima hibah, coaching clinic bagi bagi calon penerima hibah dan pelatihan management keuangan bagi proponent yang sudah terpilih dalam Program Hibah Kecil SGP Indonesia Siklus 1 pada tahun 2019.
Pertemuan yang kedua dilaksanakan di Kantor Kementrian Lingkungan Hidup, tepatnya di Blok 7 Lantai 7, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada tanggal 14 Februari 2020 yang dihadiri oleh Ibu Nining Ngudi Purnamaningtyas sebagai Kepala Sub-Direktorat Penerapan Konvensi International, Direktorat Konservasi dan Keanekaragaman Hayati – Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE) bersama tim, Liasion ACB, dan Penabulu – Service Provider.
Dalam pertemuan tersebut, ACB menginformasikan bahwa No Objection Letter (NOL) dari KfW telah diperoleh dan mempersilahkan Penabulu – Service Provider merelease Grant Agreement dan disbursement kepada penerima hibah kecil SGP Indonesia Siklus 1. Pembahasan lain difokuskan pada review tahapan SGP Indonesia Siklus 1 serta pembahasan kerjasama antara ACB dan KLHK 2022.